Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hancur Lebur di All England dan Swiss Open, The Prayer Bertekad Bangkit di Spain Masters 2023

Rabu, 29 Maret 2023 – 05:33 WIB
Hancur Lebur di All England dan Swiss Open, The Prayer Bertekad Bangkit di Spain Masters 2023 - JPNN.COM
Ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bertekad bangkit di turnamen bulu tangkis Spain Masters 2023.

Pasangan ranking 21 dunia itu ingin mengembalikan bentuk permainan dan kepercayaan diri kembali pada turnamen BWF Super 300 itu.

Tekad pasangan berjuluk The Prayer itu perlahan terlihat mengingat Pramudya/Yeremia lolos ke babak 16 besar.

Kepastian tersebut didapat seusai peraih medali perak SEA Games 2021 itu menang atas wakil Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi di babak pertama.

Dalam laga yang digelar di Centro Deportivo Municipal Gallur, Rabu (29/3/2023) dini hari WIB, Pramudya/Yeremia menang dua gim langsung 21-9, 21-12 atas wakil Negeri Matahari Terbit itu.

"Saya berharap bisa lebih baik lagi di Spain Masters 2023 seusai meraih hasil kurang bagus di dua turnamen sebelumnya."

"Sekarang kami terus mencoba mengembalikan keyakinan diri masing-masing," ungkap Pramudya dalam rilis tertulis.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan tercatat baru kembali come back di awal tahun 2023.

Ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bertekad bangkit di turnamen bulu tangkis Spain Masters 2023

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News