Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Handphone SBY Banjir SMS

Sabtu, 28 Juli 2012 – 04:54 WIB
Handphone SBY Banjir SMS - JPNN.COM
SBY menjelaskan, Indonesia setiap tahunnya butuh 2,5 juta ton kedelai. Sementara produksi kedelai dalam negeri hanya 800 ribu ton. Karena itu, Indonesia masih harus impor sekitar 1,5 hingga 1,8 juta ton. Kondisi ini dinilai tidak baik dan harus dipikirkan solusi guna meningkatkan produksi dalam negeri.

’’Pemerintah sedang memikirkan upaya-upaya jangka menengah dan panjang guna meningkatkan produksi kedelai kita,’’ ungkap SBY.


Ketahanan Pangan Lemah

Sebagai negara agraris, sungguh disesalkan Indonesia ternyata belum bisa memenuhi kebutuhan pangannya secara mandiri. ’’Gejolak naiknya harga kedelai yang memaksa perajin tempe dan tahu mogok produksi merupakan bentuk nyata betapa rentannya ketahanan pangan negeri ini,’’ ucap Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bustanul Arifin pada talk show Perspektif Indonesia bertema ’’Lonjakan Harga dan Ancaman Krisis’’ di Gedung DPD RI, Jumat (27/07).

Selain faktor alam, sambungnya, inflasi harga bahan pangan juga dipengaruhi siklus tahunan yang biasa terjadi dalam rentang Juni hingga Agustus. Harga-harga bahan pangan cenderung naik dalam bulan-bulan tersebut. ’’Untuk itu, pemerintah sebagai regulator seharusnya bisa mengantisipasi dengan kebijakan-kebijakan yang dapat mengamankan ketersediaan bahan makanan,’’ tegas Bustanul.

JAKARTA-Makanan khas rakyat Indonesia, tempe dan tahu, mendadak ramai diperbincangkan. Bukan hanya kalangan petani. Kelangkaan komoditi tersebut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close