Haposan: Saya Diperas Susno
Jadi Saksi Terdakwa Sjahril DjohanSelasa, 31 Agustus 2010 – 06:15 WIB
JAKARTA - Komjen Pol Susno Duadji kembali dipojokkan dengan keterangan saksi dalam persidangan kasus mafia pajak Gayus Halomoan Tambunan. Kemarin (30/8), Haposan Hutagalung yang dihadirkan sebagai saksi untuk terdakwa Sjahril Djohan mengaku telah diperas oleh mantan Kabareskrim itu saat menangani perkara PT Salmah Arowana Lestari pada tahun 2008. Haposan mengaku terpaksa mengeluarkan uang Rp 500 juta untuk mengurus perkara dugaan penggelapan modal itu. Alasannya, perkara yang dilaporkannya selaku pengacara dari Ho Kian Huat (warga Singapura) itu tak kunjung diproses. "Dalam kasus Arowana saya komplain karena perkara nggak jalan-jalan," kata Haposan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Uang Rp 500 juta tersebut diserahkan Haposan melalui perantara Sjahril Djohan. Haposan mengungkapkan, dirinya memang meminta bantuan Sjahril untuk menanyakan perkara Arowana ke Bareskrim. Sebab, dia tahu bahwa Sjahril memiliki hubungan baik dengan Susno. "Betapa respeknya Pak Susno dengan Pak Sjahril," ucap Haposan tentang hubungan baik Susno dan Sjahril.
Namun Haposan membantah jika komplainnya itu bertujuan untuk keuntungan dirinya. Dia meminta bantuan agar perkara tersebut bisa diproses sesuai dengan prosedur yang berlaku. "Saya minta supaya hukumnya berjalan, perkara ini jalan karena buktinya bagus-bagus," ungkapnya dalam sidang yang dipimpin hakim ketua Sudarwin itu.
JAKARTA - Komjen Pol Susno Duadji kembali dipojokkan dengan keterangan saksi dalam persidangan kasus mafia pajak Gayus Halomoan Tambunan. Kemarin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Tokoh Masyarakat Banten Minta PSN PIK 2 Jangan Dipolitisasi
Rabu, 20 November 2024 – 20:33 WIB - Humaniora
Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
Rabu, 20 November 2024 – 20:27 WIB - Hukum
Ahli dari BPK Beberkan Kerugian Negara di Kasus Antam
Rabu, 20 November 2024 – 20:18 WIB - Lingkungan
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Jalankan Replikasi Bank Sampah Lampion di Tangerang
Rabu, 20 November 2024 – 20:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
Rabu, 20 November 2024 – 17:49 WIB - Hukum
KPK Pastikan Anwar Sadad Takkan Lolos dari Proses Hukum
Rabu, 20 November 2024 – 15:40 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB - Olahraga
Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
Rabu, 20 November 2024 – 15:00 WIB - Pasar
Harga Minyak Goreng Meroket, Kemendag Akui Ada Kenaikan
Rabu, 20 November 2024 – 15:29 WIB