Happy Salma Tampilkan Monolog di Hari Kartini
jpnn.com - JAKARTA - Happy Salma menyuguhkan pertunjukan spesial menyambut Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April. Dia mementaskan monolog pembacaan surat-surat Kartini. Sebagai penambah daya tarik, Happy juga mengajak sembilan perempuan untuk bergabung dalam monolog karya Putu Wijaya tersebut.”Pertunjukan ini untuk apresiasi Hari Kartini. Ada monolog, curhat, musik.
Beragam profesi dan sifat perempuan dalam satu panggung,” ujarnya saat ditemui seusai pertunjukan di Grand Indonesia, Jakarta, Minggu (20/4).
Menurut pemain 7 Hati 7 Cinta 7 Wanita tersebut, perempuan-perempuan masa kini berhasil mencapai cita-cita Kartini pada masa lalu. Sekarang perempuan tidak lagi dipandang sebelah mata dan dibatasi gerak-geriknya.
Bahkan, banyak perempuan yang melampaui cita-cita Kartini itu. Melalui monolog tersebut, Happy ingin menunjukkan bahwa perempuan masa kini sudah merdeka.
Tidak lagi seperti Kartini yang terbentur dengan adat-istiadat dan aturan-aturan superketat. Meski demikian, Happy juga ingin menegaskan bahwa perempuan menyadari diri mereka berbeda dengan laki-laki. (yas/c6/nda)