Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Harga Telur Meroket setelah Lebaran

Senin, 09 Juli 2018 – 06:17 WIB
Harga Telur Meroket setelah Lebaran - JPNN.COM
Telur. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JOMBANG - Harga telur ayam di Jombang, Jatim terus mengalami kenaikan setelah Lebaran. Harga terakhir dijual oleh pedagang menembus angka Rp 26 ribu per kilogram.

Harga tersebut naik Rp 6.000 dari harga normal Rp 20 ribu per kilogram. Penyebab kenaikannya diduga karena pasokan telambat sampai ke pedagang.

Kenaikan harga telur ini terjadi merata di sejumlah pasar tradisional di Jombang. Salah satunya di Pasar Peterongan. Kenaikan harga terjadi dari Rp 20 ribu menjadi Rp 26 ribu per kilogram.

Akibat kenaikan ini, sejumlah lapak pedagang telur tampak sepi dari pembeli.

"Hanya beberapa pembeli saja yang terpaksa membeli telur," ujar Nur Wahid, pedagang telur.

Itu pun dengan mengurangi jumlah pembeliannya, dari 1 kilogram menjadi 0,5 kilogram.

Dia mengatakan, harga normal telur biasanya hanya Rp 20 ribu sampai Rp 22 ribu per kilogram.

Dari harga tersebut dirinya bisa menjual telur sekitar empat kuintal. Namun saat ini hanya berkisar dua kuintal sehari.

Harga telur ayam mengalami kenaikan setelah Lebaran terutama di pasar tradisional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close