Hari Ini, KPK Ekspose Proyek Hambalang
Jumat, 08 Juni 2012 – 10:56 WIB
Ditambahkan, dalam penyelidikan Hambalang ini, KPK juga menelusuri soal aliran dana ke sejumlah orang. Namun dia tidak menjawab apakah aliran dana yang diselidiki itu termasuk yang masuk ke Kongres Partai Demokrat di Bandung, atau salah satu petinggi partai politik.
"Semua aliran dana diteliti dan melakukan penyelidikan itu tidak mudah ya Adinda ya, memerlukan waktu, memerlukan strategi-strategi khusus dan ada prinsip KPK yaitu prudent, harus berhati-hati supaya dia akurat karena KPK tidak mengenal yang namanya SP3 (surat perintah penghentian penyelidikan)," tegasnya.
Penyelidikan sport center Hambalang yang dilakukan KPK terus berjalan. Bahkan pada Kamis (7/6) kemarin Direktur PT Dutasari Citralaras, Mahfud Suroso yang disebut-sebut oleh terpidana kasus Wisma Atlit, M Nazaruddin memiliki peran penting juga diperiksa KPK. Nazar menyebutkan bahwa Mahfud lah yang diperintah Anas Urbaningrum membagi-bagikan ratusan juta dana Hambalang kepada Menpora Andi Mallarangeng, dan anggota Banggar DPR RI. Namun semua tudingan Nazar dibantah Mahfud usai diperiksa KPK Kamis semalam.(fat/jpnn)