Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hasil FP1 MotoGP Australia: Ada Kejutan dan Kehadiran Walabi

Jumat, 14 Oktober 2022 – 08:03 WIB
Hasil FP1 MotoGP Australia: Ada Kejutan dan Kehadiran Walabi - JPNN.COM
Johann Zarco (5) memuncaki FP1 MotoGP Australia 2022. Foto: diambil dari motogp

jpnn.com - PHILLIP ISLAND - Johann Zarco menjadi pembalap paling kencang dalam free practice atau FP1 MotoGP Australia di Phillip Island, Jumat (14/10) pagi WIB.

Pembalap Prancis yang menunggangi motor milik Pramac Ducati itu membukukan waktu terbaiknya satu menit 30,368 detik. Zarco menancapkan waktunya itu saat FP1 tersisa sekitar dua menit.

Sebelum Zarco, pembalap tuan rumah Jack Miller, kemudian Fabio Quartararo, Marco Bezzecchi, dan duet Repsol Honda, yakni Marc Marquez dan Pol Espargaro sempat memimpin jalannya latihan.

Zarco tiba-tiba menggila di run terakhir di atas lintasan yang dry but cool.

Hasil FP1 MotoGP Australia: Ada Kejutan dan Kehadiran Walabi
Foto: crash

Hujan sempat membanjiri lintasan sebelum FP1 dimulai. Namun, saat para pembalap mengasuh Kuda Besi mereka, trek sepanjang 4,4 km itu sudah aman dilintasi.

Beberapa burung camar dan walabi (mamalia yang lebih kecil dari kanguru) sempat melintas di trek Phillip Island, terutama di menit-menit pembukaan FP1. Namun, tak ada laporan gangguan selama latihan.

Johann Zarco membuat publik tuan rumah yang sempat happy mengetahui jago mereka, Miller berada di urutan paling atas, akhirnya gigit jari.

Pembalap Prancis membuat publik tuan rumah gigit jari di akhir FP1 MotoGP Australia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News