Hasil SMMPTN-Barat Diumumkan Sore Ini, 16.300 Peserta Dinyatakan Lulus, Cek di Sini Namanya
Bagi peserta yang belum lulus, Aras meminta agar tetap semangat, mungkin ada takdir baik di tempat lain.
Dengan diumumkannya kelulusan SMMPTN-BARAT 2022 yang diikuti 25 PTN di wilayah barat Indonesia, maka kegiatan penerimaan mahasiswa baru secara bersama 25 PTN dinyatakan selesai.
"Proses berikutnya berlangsung di PTN masing-masing," ujarnya.
Diketahui, proses pendaftaran mahasiswa jalur SMMPTN-Barat dilaksanakan sejak 1 April hingga 27 Juni 2022 dengan jumlah peserta ujian 36.790.
Jumlah ini menurut Aras Mulyadi, mengalami kenaikan dibandingkan pendaftar tahun 2021 yang berjumlah 29.382 siswa.
Lima PTN dengan pendaftar terbanyak adalah Unri 7410, UNJA 3718, Untirta 3478, UIN Jakarta 2483, dan Unila 2441.
Jika dilihat dari komposisi pendaftar terdapat 26.147 siswa lulusan sekolah menengah atas (SMA), 5263 siswa lulusan sekolah menengah kejuruan (SMK), 5198 siswa lulusan madrasah aliyah (MA), dan 182 siswa lulusan Paket C.
Ujian dilaksanakan melalui UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) pada interval waktu dari 30 Juni hingga 14 Juli 2022. Ujian dilakukan di semua lokasi PTN peserta SMMPTN-Barat 2022, yang terdistribusi mulai dari Banda Aceh, Tasikmalaya, Jawa Barat, hingga Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah. (esy/jpnn)