Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hat-trick Bu Sri Mulyani, Jadi Menkeu Lagi

Selasa, 22 Oktober 2019 – 11:23 WIB
Hat-trick Bu Sri Mulyani, Jadi Menkeu Lagi - JPNN.COM
Sri Mulyani Indrawati di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (22/10). Foto: M Fathra Nazrul/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Sri Mulyani Indrawati bakal kembali menduduki jabatan menteri keuangan. Presiden Joko Widodo telah memercayakan posisi Menkeu kepada teknokrat yang pernah menjadi direktur pelaksana Bank Dunia itu.

"Presiden menugaskan kepada saya untuk tetap menjadi menteri keuangan," kata Sri Mulyani usai menghadap Jokowi di Istana Merdeka, Selasa (22/10).

Tokoh yang kondang dengan inisial SMI itu tampak semringah saat keluar dari pintu Istana Negara. Sebagaimana para calon menteri yang telah menghadap Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Mbak Ani -panggilan akrabnya- juga mengenakan baju putih dengan pantalon warna hitam.

SMI menambahkan, Presiden Jokowi memintanya menggunakan seluruh kebijakan fiskal guna membangun perekonomian nasional. Menurutnya, banyak hal yang harus dilakukan Indonesia dalam menghadapi perekonomian global yang tidak pasti.
 
"Saya pribadi merasa satu kehormatan bisa melaksanakan tugas kembali sebagai menteri keuangan dengan terus mendorong kualitas sumber daya manusia," katanya.

Dengan tugas yang sama dari Jokowi ini, perempuan kelahiran Bandar Lampung yang berulang tahun setiap 26 Agustus itu tercatat sudah tiga kali menjadi menteri keuangan. Sebelumnya, dia juga pernah menjadi Menkeu di Kabinet Kerja dan era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).(fat/jpnn)

Posisi menteri keuangan di kabinet mendatang bakal ditempati Sri Mulyani Indrawati. Presiden Jokowi menunjuk mantan direktur pelaksana Bank Dunia itu untuk kembali duduk di posisi Menkeu.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News