Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hati-Hati, Ada Begal di Sekitar Monas-Gambir

Sabtu, 24 Juni 2017 – 17:36 WIB
Hati-Hati, Ada Begal di Sekitar Monas-Gambir - JPNN.COM
Ilustrasi Foto: pixabay

"Tangan saya sakit tapi saya tetap bertahan bawa motor saya, kalau saya waktu itu jatuh pasti motor saya sudah diambil dan mungkin saya dipukul lebih parah lagi," tuturnya.

Sandy tak bisa mengenali pelaku yang memukulnya. Dia menduga pelaku sudah bersama beberapa orang yang menunggu di balik kegelapan.

Setelah gagal memukul Sandy, orang itu melarikan diri.

Sandy akhirnya meminta bantuan sejumlah rekannya yang sedang berada di sekitar Monas untuk membawanya ke rumah sakit.

Akibat, serangan itu, Sandy terpaksa harus menjalani operasi karena patah tulang yang dialaminya.

Sementara itu, menurut Masroni, salah seorang sopir taksi, mengatakan jalan di sekitar Gambir menuju Medan Merdeka Utara memang rawan tindak kejahatan.

"Kalau daerah situ yang jaga hanya Satpol PP, kalau polisi jaganya di depan Monas yang berhadapan Istana dan patung kuda. Tapi sebenarnya yang lebih rawan itu dekat-dekat Gambir," kata Masroni.

Jakarta sedang sepi saat ini, warga Jakarta diharapkan berhati-hati dengan tempat rawan tersebut.

Sepekan ini, ibu kota Jakarta mendadak lengang karena sebagian besar penduduknya sedang mudik keluar kota.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close