Hati-hati Berteman dengan Lelaki Ini, Pintar Menipu
Saat digeledah, terungkap bahwa Ali membuat laporan palsu terkait aksi begal tersebut. Melainkan uang bosnya masih disimpan di celana dalamnya di bawah kemaluannya.
"Setelah dibuka pakaian terduga pelaku, ternyata di celana dalam pelaku, tepatnya di bawah kelamin terdapat uang sejumlah Rp 3.550.000 diikat menggunakan karet," jelas Iptu Alit Sudarma.
Saat diinterogasi kembali, Ali akhirnya mengaku uang yang disembunyikan tersebut adalah uang bosnya.
"Dia mengatakan bahwa peristiwa begal yang dilaporkan olehnya tersebut adalah tidak benar. Dia nekat melakukan hal tersebut karena terdesak keperluan istrinya sedang membutuhkan uang, sehingga timbul niat terduga pelaku menyembunyikan uang tersebut dan membuat cerita seolah-olah terjadi peristiwa begal.
Terduga pelaku juga membuat rekayasa dengan mengikat tangannya dengan tali krip dan melapor bahwa dirinya telah dibegal," paparnya.
Akibat perbuatannya, Ali beserta barang bukti diamankan di Unit Reskrim Polsek Sukwati untuk dilakukan proses lebih lanjut. (bx/ade/rin/JPR)