Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hatta Rajasa Tokoh Parpol Paling Dominan di Pemberitaan

Selasa, 28 Desember 2010 – 19:29 WIB
Hatta Rajasa Tokoh Parpol Paling Dominan di Pemberitaan - JPNN.COM
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga Menko Perekonomian, Hatta Rajasa. Foto : JPPhoto
Dari survey DCSC itu, nama Megawati justru ada di luar posisi lima besar. Ketua Umum PDI Perjuangan itu hanya ada di peringkat enam dengan 107 artikel (9 persen). Di posisi ke tujuh ada nama Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto dengan 19 artikel (1,4 persen).

Nama Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto justru berada di bawah Wiranto. dengan 16 artikel  pasangan Megawati di Pilpres 2009 itu ada di urutan delapan. Posisi Prabowo diikuti Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dengan 6 artikel ada di peringkat sembilan. Di posisi ke 10, ada nama Ketua Umum Partai Gerindra, Suhardi yang tercatat muncul di lima pemberitaan.

Lebih lanjut Zaenal menjelaskan, pemberitaan tentang Ical justru didominasi tentang kaburnya Gayus Tambunan dari rutan Mako Brimob. Sedangkan pemberitaan Muhaimin lebih banyak didominasi tentang masalah TKI meski ada juga tentang konflik PKB.  "Untuk Anas Urbaningrum karena pemberitaan tentang reshuffle kabinet. Sedangkan untuk Suryadharma Ali, selama tiga bulan ini hanya soal haji, haji dan haji," tandasnya.

Tentang alasan hanya tokoh partai politik yang disurvei, Zaenal menjelaskan, hal itu juga untuk menimbang kemungkinan para tokoh parpol diusung sebagai capres 2014. "Survei ini dilakukan untuk melihat nama-nama tokoh yang dianggap mempunyai peluang maju dalam pencalonan presiden 2014," ucapnya.

JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Hatta Rajasa, tercatat sebagai ketua umum parpol yang paling tinggi dalam hal jumlah pemberitaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close