Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Haul Presiden Pertama RI, BPIP dan 22 Kabupaten/Kota Deklarasikan Jaket Bung Karno

Rabu, 21 Juni 2023 – 17:52 WIB
Haul Presiden Pertama RI, BPIP dan 22 Kabupaten/Kota Deklarasikan Jaket Bung Karno - JPNN.COM
Kepala BPIP Prof Yudian Wahyudi hadir dalam rangkaian haul Presiden pertama RI Soekarno atau Bung Karno dirangkai dengan deklarasi 'Jaringan Kota/Kabupaten Tapak Sejarah Bung Karno' atau Jaket Bung Karno yang dipusatkan di Kota Blitar, Jawa Timur, Rabu (21/6). Foto: Dokumentasi Humas BPIP

jpnn.com, BLITAR - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi didampingi Wakil Kepala BPIP Karjono menghadiri sejumlah rangkaian haul Bung Karno di Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa (20/6).

Selain mengikuti peninjauan bazar usaha mikro kecil menengah (UMKM), doa bersama, dan ziarah, rombongan BPIP juga menjadi saksi dalam deklarasi 'Jaringan Kota/Kabupaten Tapak Sejarah Bung Karno' atau Jaket Bung Karno.

Sebanyak 22 kabupaten/kota merupakan daerah catatan napak tilas sejarah hidup Bung Karno sejak kecil sampai dengan meninggal dunia dalam memperjuangkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Haul Presiden Pertama RI, BPIP dan 22 Kabupaten/Kota Deklarasikan Jaket Bung Karno

Kepala BPIP Prof Yudian Wahyudi dalam pidatonya mengingatkan terbentuknya Jaket Bung Karno adalah penegasan dari pesan Presiden ke-1 RI tersebut, yakni Jasmerah alias 'jangan sekali-kali meninggalkan sejarah'.

"Karena melalui sejarah, kita mengerti betul tentang sulit dan beratnya perjuangan para pahlawan serta para pendiri bangsa," ungkap Prof Yudian.

Menurutnya, filosofi Jaket Bung Karno tersebut dimaknai bukan sebagai jaket yang dipakai Sang Proklamator Kemerdekaan RI yang terbuat dari kulit atau kain.

Haul Presiden Pertama RI, BPIP dan 22 Kabupaten/Kota Deklarasikan Jaket Bung Karno

Rombongan BPIP menjadi saksi dalam deklarasi 'Jaringan Kota/Kabupaten Tapak Sejarah Bung Karno' atau Jaket Bung Karno

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News