Heli Gubernur NTT Nyaris Celaka
Sabtu, 26 Juni 2010 – 12:19 WIB
Dikatakan, pesawat tidak mengalami kerusakan, dan pesawat layak terbang. Yang terjadi karena cuaca buruk, sehingga Kapten Pamungkas tidak mau mengambil resiko. Akhirnya heli berputar dan mencari tempat pendaratan. Disebutkan, ikut serta dalam rombongan Gubernur adalah Wakil Ketua DPRD NTT Libreth S. Foenay dan Nelson Matara, serta Kasi Intel Korem 161/Wira Sakti Mayor Helmi. Empat penumpang lainnya adalah awak helikopter.
Setelah melakukan pendaratan darurat, rombongan Gubernur menggunakan jalan darat menuju Kefa. "Sedangkan awak pesawat setelah menunggu sekitar 30 menit mereka mulai terbang kembali ke Kupang. Jadi ini bukan karena kerusakan mesin pesawat, tapi karena cuaca buruk," tandas Mastono lagi.