Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Herbalife Run 2024 Targetkan 4 Ribu Peserta Ambil Bagian, Edukasi Hidup Sehat

Kamis, 04 Juli 2024 – 16:30 WIB
Herbalife Run 2024 Targetkan 4 Ribu Peserta Ambil Bagian, Edukasi Hidup Sehat - JPNN.COM
Konferensi pers kick off event lari Herbalife Run 2024 di Jakarta, Kamis (4/7). Foto: Mesya/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Herbalife Run 2024 bakal digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Banten, pada 15 September 2024 mendatang.

Penyelenggara Herbalife Run 2024 menargetkan kegiatan ini bisa diikuti lebih dari 4.000 peserta, yang berasal dari sejumlah komunitas lari mulai dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Member Independen Herbalife dan masyarakat umum.

"Ini upaya kami untuk menginspirasi masyarakat dalam mengadopsi gaya hidup sehat dan aktif," kata Director & General Manager Herbalife Indonesia, Oktrianto Wahyu Jatmiko dalam kick off event lari Herbalife Run 2024 di Jakarta, Kamis (4/7).

Dia menjelaskan Herbalife Run 2024 terbagi menjadi lima kategori,  yaitu individu pria dan wanita 21Km, 10Km, 5Km, Fun Walk, dan Kids Fun Run. 

“Herbalife Run tahun ini juga menjadi bagian rangkaian Anniversary ke-26 Herbalife Indonesia," tambahnya.

Di sisi lain, penyelenggaraan kegiatan ini merupakan bukti komitmen perusahaan yang selalu menerapkan inisiatif-inisiatif dengan fokus meningkatkan pengetahuan tentang nutrisi sehat dan kebiasaan berolahraga.

Hal itu untuk membantu masyarakat meningkatkan kualitas kesehatan dan kesejahteraan dalam jangka panjang.

Selain kompetisi lari, Herbalife Run 2024 akan menampilkan berbagai kegiatan gaya hidup sehat,  seperti edukasi nutrisi, mencoba sampel produk Herbalife 24 RS PRO yang akan segera diluncurkan,  penilaian fisik dan kesehatan, serta running clinic oleh official coach Herbalife Run, Andre Caprina. 

Herbalife Run 2024 menargetkan 4 ribu lebih peserta akan ikut. Event ini sekaligus mengedukasi hidup sehat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News