Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Heru Budi Raih Penghargaan Apresiasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah

Sabtu, 31 Agustus 2024 – 23:41 WIB
Heru Budi Raih Penghargaan Apresiasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah - JPNN.COM
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat menerima penghargaan dalam Apresiasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah untuk tingkat provinsi dari Mendagri Tito Karnavian. Foto: dokumentasi Pemprov DKI

Kepala Sekretariat Presiden itu menuturkan untuk menjaga inflasi, khususnya dalam hal pangan di Jakarta, tidak lepas dari langkah 4K yang diterapkan, yakni Keterjangkauan Harga, Ketersediaan Pasokan, Kelancaran Distribusi, serta Komunikasi Efektif.

"Dalam menjaga inflasi bagian pangan, selama ini kami telah melakukan monitoring pasokan serta harga pangan, baik secara rutin maupun kondisional, di tingkat grosir dan eceran,” kata dia.

Selain itu, kata Heru, mereka juga melaksanakan pertanian perkotaan serta kerja sama dengan daerah produsen pangan.

Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda Provinsi DKI Jakarta Sri Haryati menambahkan penghargaan itu sangat besar maknanya bagi Pemprov DKI Jakarta atas upaya menjaga stabilitas inflasi daerah.

Sri menjelaskan bahwa berdasarkan data yang dikeluarkan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi DKI Jakarta, pertumbuhan inflasi year on year (y-on-y) DKI Jakarta pada Juli 2024 sebesar 1,97 persen. Angka itu lebih rendah dari inflasi nasional y-on-y periode yang sama sebesar 2,13 persen.

"Maka, inflasi kita pada Juli, dengan deflasi 0,06 persen, tentunya menjadi sinyal dan memastikan ekonomi kita sedang ada di track yang baik. Perlu ada kesinambungan, jangan sampai kita lengah, inflasi 2024 masih perlu kita jaga betul," jelas Sri. (mcr4/jpnn)

Heru Budi Hartono meraih penghargaan dalam Apresiasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah untuk tingkat provinsi.

Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close