Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

HIPKA Dukung Ide JK Soal Wirausaha

Kamis, 16 November 2017 – 09:40 WIB
HIPKA Dukung Ide JK Soal Wirausaha - JPNN.COM
Jusuf Kalla. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Himpunan Pengusaha Alumni Korps Alumni HMI (HIPKA) mendukung ide Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk mencetak generasi muda sebagai wirausaha.

Hal itu disampaikan JK saat berpidato di hadapan para akademisi dalam acara Simposium Guru Besar Alumni Himpunan Mahasiswa Islam di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Selasa (14/11).

"HIPKA sepakat dan mendukung semangat itu," kata Ketua BPP HIPKA Kamrussamad dalam keterangan yang diterima, Rabu (15/11).

Dengan mencetak generasi muda menjadi wirausaha, kata Kamrussamad, kemakmuran rakyat dan perekonomian Indonesia pasti meningkat. Dia juga mengaku, pihaknya akan mendorong generasi muda berwirausaha.

"Semangat mendorong lahirnya wirausaha selaras dengan keberadaan HIPKA sejak lahir enam tahun lalu. Para guru besar, pemikir, dan akademisi juga harus mendorong generasi muda menjadi entrepreneur," jelas Kamrussamad.

Selain itu, kata dia, JK juga menyampaikan pentingnya mewujudkan tujuan HMI. Bahkan, JK menambahkan HMI agar menambahkan jiwa kewirausahaan di samping menciptakan insan akademis, pencipta, pengabdi yang bernafaskan Islam.

Dalam acara simposium tersebut, hadir seratus guru besar KAHMI. Di samping itu, ada juga Mahfud MD, Siti Zuhro, Laode Masihu Kamaluddin, dan Azzumardi Azra. (tan/jpnn)

Semangat mendorong lahirnya wirausaha selaras dengan keberadaan HIPKA sejak lahir enam tahun lalu

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close