Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

HNW Ajak Masyarakat Konsisten Jalankan Konstitusi, Tolak Wacana Presiden 3 Periode

Sabtu, 23 April 2022 – 21:05 WIB
HNW Ajak Masyarakat Konsisten Jalankan Konstitusi, Tolak Wacana Presiden 3 Periode - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid dalam Sosialisasi Empat Pilar MPR RI yang melibatkan RT-RW di Jakarta Selatan dan Pusat, Kamis (21/4). Foto: Humas MPR RI

Karena itu, tindakan melawan konstitusi itu penting dikoreksi dan dicegah, misalnya, oleh pengurus RT, RW, lurah, dan seluruh pemimpin masyarakat.

"Semua upaya memanipulasi, itu bukan lagi demokrasi, melainkan democrazy yang membahayakan kesatuan warga dan masa depan NKRI,” ujarnya.

“Demokrasi membuka ruang agar aturan yang ada ditaati dan konstitusi dipedomani secara jujur dan konsisten,” lanjutnya.

Hadirnya koridor konstitusi, kata HNW, pada dasarnya adalah merealisasikan cita-cita Indonesia merdeka.

Di antaranya, melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan warga di tingkat desa, kelurahan, RW, dan RT.

Yang terjadi sekarang, banyak warga yang menilai pemerintah mendengarkan kesusahan Rakyat dengan kenaikan harga-harga.

Misalnya, harga minyak goreng, tahu, tempe, BBM, hingga listrik.

Dalam kondisi sulit akibat Covid-19, semestinya semua pihak menghindarkan friksi dan ketegangan sosial akibat upaya menentang Konstitusi.

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid mengajak masyarakat untuk konsisten menjalankan konstitusi dengan menolak wacana jabatan presiden 3 periode

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close