Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hong Kong Open: Debut Owi / Della Belum Berbuah Manis

Selasa, 13 November 2018 – 14:52 WIB
Hong Kong Open: Debut Owi / Della Belum Berbuah Manis - JPNN.COM
Tontowi Ahmad dan Della Destiara Haris. Foto: badmintalk_com

jpnn.com, KOWLOON - Ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Della Destiara Haris atau Owi / Della kandas di babak pertama Hong Kong Open 2018.

Owi / Della takluk dari peringkat lima dunia asal Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino straight game 15-21, 9-21. Dalam pertandingan di Hong Kong Coliseum, Kowlonn, Selasa (13/11) siang WIB itu, Owi / Della hanya memberi perlawanan selama 32 menit (statistik BWF).

Sementara itu dari babak kualifikasi, Indonesia mampu meloloskan dua wakil, keduanya dari tunggal putri. Mereka adalah Ruselli Hartawan dan Dinar Dyah Ayustine.

Ruselli lolos ke babak utama (pertama) Hong Kong Open setelah mengalahkan pemain Taiwan Lee Chia Hsin 21-7, 21-16. Sedangkan Dinar menang dari pemain Taiwan lainnya Chiang Ying Li 24-26, 21-12, 21-11.

Di babak pertama besok, Ruselli akan berhadapan dengan tunggal putri Tiongkok Chen Xiaoxin. Sementara Dinar akan meladeni pemain tuan rumah Cheung Ngan Yi. (adk/jpnn)

Owi / Della harus mengakui kemenangan peringkat kelima dunia Yuta Watanabe/Arisa Higashino di babak pertama Hong Kong Open 2018.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News