Honor X7a Meluncur dengan Kamera 50MP dan Baterai Besar, Sebegini Harganya
jpnn.com, TIONGKOK - Honor resmi meluncurkan smartphone terbarunya, yakni X7a di China.
Ponsel yang menawarkan spesifikasi gahar itu dibanderol dengan harga 799 Yuan atau sekitar Rp 1,8 juta.
Dikutip dari Gizmochina, Jumat (6/1), Honor X7a menampilkan layar LCD 6,7 inci beresolusi HD+ dan menawarkan refresh rate 90Hz untuk animasi yang halus dan sertifikasi TUV Rheinland untuk perlindungan mata.
Perangkat itu memiliki modul kamera persegi panjang pada panel belakang.
Terdapat pula fitur pemindai sidik jari dipasang di samping yang tertanam di tombol daya.
Kamera belakang Honor X7a terdiri dari sensor utama 50MP, lensa ultra lebar 8MP, makro 2MP, dan kedalaman 2MP. Sementara kamera depannya memiliki resolusi 5MP.
Honor X7a ditenagai prosesor MediaTek MT6765H yang setara dengan Helio G37.
Prosesor itu dikemas RAM 6GB dan penyimpanan 128GB yang bisa diperluas hingga 1TB melalui slot kartu microSD.