Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

HP Ambisi Kuasai 70 persen Pasar Printer Laser

Jumat, 25 Juni 2010 – 02:18 WIB
HP Ambisi Kuasai 70 persen Pasar Printer Laser - JPNN.COM
SURABAYA -- Hewlett-Packard (HP) berambisi makin mengokohkan sebagai penguasa pasar teknologi formasi di tanah air. Khususnya, segmen printer laser. Pabrikan asal Amerika Serikat itu masih berusaha memperbesar market share, meskipun sudah diatas 50 persen.

Market Development Manager, LES, Imaging, and Printing Group HP Indonesia Lydia Budianto menyebut sampai kuartal pertama 2010, HP telah menguasai 54,5 persen pasar printer laser di tanah air. Adapun di kawasan Asia Pasifik, mereka menguasai market share sebesar 31 persen. "Hingga akhir tahun, kami menargetkan menguasai 70 persen pasar," ujarnya dalam paparan produk di Hotel JW Marriott, Surabaya, kemarin (24/6).

Dia menambahkan pihaknya optimistis yakin bisa mencapainya karena ada beberapa produk baru yang jadi andalan untuk menggenjot pasar. Selain itu, HP masih terus berinovasi untuk mengembangkan produk-produk printer laser yang sesuai dengan kebutuhan pasar. "Mulai dari pasar high-end hingga menengah, semuanya kami bidik untuk mengembangkan pasar," tuturnya.

Pengembangan teknologi dari HP, kata dia, juga sekaligus dimaksudkan untuk mengedukasi pasar tentang pentingnya efisiensi melalui penggunaan alat-alat berbasis teknologi. Dengan teknologi yang memang dikhususkan untuk menjawab kebutuhan dunia usaha, produk HP akan mampu mengefisienkan ongkos, khususnya dalam hal cetak-mencetak dokumen. "Khususnya membantu penguasaha UKM (usaha kecil menengah)," paparnya.

SURABAYA -- Hewlett-Packard (HP) berambisi makin mengokohkan sebagai penguasa pasar teknologi formasi di tanah air. Khususnya, segmen printer laser.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close