Hujan Lebat, MotoGP Indonesia 2022 Ditunda Sementara
jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Cuaca di sekitar Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (20/3) siang WIB tiba-tiba dari panas menjadi hujan deras.
Kondisi tersebut membuat gelaran MotoGP Indonesia 2022 tertunda selama 10 menit. Tidak hanya itu, jumlah lap kemungkinan dikurangi menjadi 20 lap dari sebelumnya 27.
Direktur Grand Prix Safety Officer, Franco Uncini mengambil langkah pengurangan lap dilandasi kondisi aspal Sirkuit Mandalika yang cukup panas.
"Kami memutuskan mengurangi jarak tempuh balapan untuk menjaga kondisi trek karena masalah aspal," kata Uncini.
Dengan adanya perubahan cuaca, para teknisi dari masing-masing tim harus memutar otak menyesuaikan mesin motor dan ban yang akan dipakai.
Hal tersebut untuk menghindari pembalap terjatuh atau tergelincir mengingat banyak rider mengalami kejadian nahas itu saat sesi uji coba.
Salah satu korbannya ialah pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang terjatuh pada sesi latihan sebelum balapan.
Dikabarkan pembalap berjuluk Baby Alien itu mengalami gegar otak hingga tidak bisa melanjutkan balapan di Sirkuit Mandalika.(motogp/mcr16/jpnn)