HUT ke-78 BSSN, Hinsa Siburian Minta Perkuat Inovasi demi Ruang Siber Aman
“Dalam konteks tersebut, BSSN akan memberikan layanan Digital ID Broker, Crytography asa Service melalui Direktorat Operasi Sandi, dan Sertifikasi Elektronik melalui Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE),” jelasnya.
Di antara ketiga layanan tersebut, Kepala BSSN Hinsa Siburian menerangkan Digital ID Broker adalah hal yang relatif baru.
Penetapan BSSN sebagai Digital ID Broker telah melalui serangkaian proses yang cukup panjang di jajaran pemerintah.
Hal ini tentu menjadi salah satu bukti kepercayaan pemerintah terhadap kemampuan BSSN dalam melaksanakan tugas dan fungsinya selama ini.
Pada kesempatan tersebut, Kepala BSSN Hinsa Siburian juga menegaskan bahwa saat ini BSSN bersama dengan Kabupaten Purworejo telah mengajukan Bapak Persandian Nasional
yakni Mayjen TNI (purn) dr. Roebiono Kertopati untuk menjadi Pahlawan Nasional.
“Keberadaan persandian dan keamanan siber yang kelembagaannya dilaksanakan oleh BSSN telah menjadi salah satu pilar penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
merupakan buah dari perjuangan dan pengabdian dr. Roebiono Kertopati. Sehingga, gelar Pahlawan Nasional ini akan menjadi penghargaan atas dedikasi, perjuangan, dan
pengabdian beliau yang melampaui tugasnya bagi bangsa dan negara,” terang Hinsa.
Hal tersebut menurut Kepala BSSN Hinsa Siburian, akan menjadi sebuah kebanggaan serta menginspirasi masyarakat Indonesia, khususnya insan persandian dan keamanan siber.
Lebih lanjut Kepala BSSN Hinsa Siburian menyampaikan beberapa capaian BSSN dalam setahun terakhir.