Hutama Karya & Daewoo Gelar Studi Proyek Terowongan Bawah Laut IKN
jpnn.com, LABUAN BAJO - Road Engineering Association of Asia and Australia (REAAA) melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Bina Marga dan Himpunan Pengembangan Jalan Indonesia (HPJI) menggelar serangkaian kegiatan Konferensi Jalan Internasional bertajuk Asia Australasia Road Conference 2023 (AARC) pada 24-27 Agustus 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Dalam business forum tersebut, Hutama Karya turut berpartisipasi dalam kerja sama studi project melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Daewoo Engineering & Construction Co., Ltd (Daewoo), yang diwakili Senior Vice President Overseas Marketing Development Team Daewoo Mr. Seung Han.
Direktur Operasi I PT Hutama Karya Agung Fajarwanto selaku Chairman of 10th REAAA Business Forum menjelaskan kesepakatan tersebut berisikan tentang inisiasi proyek Immersed Tunnel, yang akan dibangun di Jalan Tol Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan skema yang akan ditetapkan oleh Pemerintah Indonesia.
Sebagai informasi, AARC 2023 dihadiri oleh 1.052 orang peserta yang berasal dari beberapa negara yakni Thailand, Taiwan, Korea Selatan, Afrika Selatan, Singapura, Filipina, Malaysia, Jepang, China, Australia, Inggris, Kanada dan Kamboja.
Selain mengundang negara anggota REAAA, acara ini turut mengundang para profesional infrastruktur, baik dari swasta maupun yang terafiliasi dengan negara, para pemangku kepentingan, peneliti, praktisi, LSM, hingga perbankan.
Keterlibatan unsur multisektor ini ditujukan agar seluruh rangkaian acara dapat menjadi titik temu dari seluruh unsur terkait, berbagi ilmu, serta praktik terbaik yang bisa diadaptasi oleh tiap negara anggota REAAA, termasuk Indonesia.
REAAA merupakan Asosiasi Pengembang Jalan Asia dan Australasia yang dibentuk untuk memajukan disiplin keilmuan dan praktik pembangunan jalan di wilayah Asia Pasifik, termasuk memperkuat kemampuan profesional dan membangun jaringan bisnis antar negara-negara di kawasan tersebut.(chi/jpnn)