Ibu Pemberani Selamatkan Anak dari Serangan Hiu
Senin, 19 Maret 2012 – 18:51 WIB
SEORANG ibu bernama Valeh Levy, memberanikan diri untuk menyelamatkan anak perempuannya dari serangan hiu ganas saat mereka berselancar di sebuah pantai di Florida, Amerika Serikat, Rabu (14/3) pekan lalu. Dilaporkan oleh ABC Senin (19/3), kejadian ini hanya berlangsung beberapa menit setelah seorang remaja pria mendapat serangan serupa. Serangan tersebut merupakan bagian dari rangkaian serangan oleh predator laut ganas tersebut selama beberapa hari di pantai Florida. Beberapa hiu dilaporkan telah memasuki perairan dangkal lebih cepat dari waktu biasanya karena cuaca panas yang mendera daerah tersebut tahun ini.
Valeh Levy dan anak perempuannya yang berusia 15 tahun, Sydney, sedang mengayuh papan selancar ke arah lepas pantai New Smyrna, ketika seekor hiu tiba-tiba menarik si anak ke dalam air. Si ibu yang terkejut spontan mencoba menarik kembali anaknya ke permukaan dan menendang-nendang si hiu agar menjauh.
“Kejadian itu mirip sekali dengan adegan dalam film ‘Jaws’ ketika seorang gadis ditarik kedalam air oleh seekeor hiu ganas. Saat itu saya berkata di dalam hati kalau ‘saya tidak ingin melihat anak saya mati’ dan saya segera menarik bahunya dan menempatkannya ke atas papan seluncur saya,” ungkap Levy kepada sebuah stasiun TV lokal.
SEORANG ibu bernama Valeh Levy, memberanikan diri untuk menyelamatkan anak perempuannya dari serangan hiu ganas saat mereka berselancar di sebuah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
Jumat, 22 November 2024 – 16:36 WIB - Eropa
Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
Jumat, 22 November 2024 – 11:59 WIB - Asia Oceania
Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
Rabu, 20 November 2024 – 18:02 WIB - Amerika
Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
Selasa, 19 November 2024 – 12:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
Minggu, 24 November 2024 – 19:20 WIB - Pilkada
Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
Minggu, 24 November 2024 – 20:46 WIB - Politik
Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
Minggu, 24 November 2024 – 19:35 WIB - Olahraga
Pelatih Persib Mengeluhkan Kondisi Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Renovasi?
Minggu, 24 November 2024 – 19:30 WIB - Hukum
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 23:12 WIB