Ifan Ohsi dan Aska 'Rocket Rockers' Persembahkan Lagu untuk Teman Tuli
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Ifan Ohsi akhirnya meluncurkan lagu terbaru berjudul Rasakan Dunia. Menariknya, dalam lagu tersebut dia berkolaborasi dengan Aska, vokalis sekaligus gitaris band Rocket Rockers.
Ifan Ohsi mengatakan, single Rasakan Dunia diciptakan oleh Aska 'Rocket Rockers' dan Ria HD sebagai eksekutif produser. Lagu ini terinspirasi dari cerita tentang dunia teman tuli.
"Sahabat saya Archie memperkenalkan The Littlehijabi Homeschooling rumah belajar inklusif bagi anak berkebutuhan khusus, akhirnya semakin dekat dengan teman tuli. Lalu saya ceritakan ke Aska yang kemudian menciptakan lagu sendiri," kata Ifan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (28/1).
Lagu Rasakan Dunia bercerita tentang bagaimana seorang teman dengar mengenal dunia teman tuli yang berada di sekitar. Menurut Aska 'Rocket Rockers', lagu ini untuk mengapresiasi dan rasa kagum terhadap teman tuli. Dia merasa terharu dengan teman tuli yang ternyata bisa menikmati musik dan nyanyian.
"Saya awalnya penasaran dengan bagaimana teman tuli menikmati musik, ternyata bisa. Akhirnya saya buat lirik yang sesuai dengan itu ada penggalan 'sepi dan sunyi tempat ini, tak membut hatimu berhenti bernyanyi," ujar Aska.
"Saya terharu pertama kali didengarkan lagu yang diciptakan Aska," sahut Ifan Ohsi.
Rasakan Dunia merupakan karya yang istimewa bagi Ifan. Sebab ini merupakan kali pertama dirinya berkolaborasi sekaligus diproduseri Aska 'Rocket Rockers' secara utuh.
"Ini pertama kali kerja bareng Aska. Konsep, lagu, dan karakter vokal saya semua di-direct oleh Aska karena saya memang mempercayakannya padanya untuk menimbulkan positive vibes," imbuh pria yang sebelumnya membentuk Band Kian tersebut. (mg3/jpnn)