Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

IM2 Kirim Tim Khusus ke Pelosok Tanah Air

Rabu, 03 Agustus 2016 – 23:15 WIB
IM2 Kirim Tim Khusus ke Pelosok Tanah Air - JPNN.COM
ILUSTRASI. FOTO: Indosat

jpnn.com - JAKARTA - PT Indosat Mega Media (IM2) sebagai entitas tidak hanya fokus menjalankan bisnis. IM2 berkomitmen agar bisnis yang dijalankan mempunyai dampak positif kepada masyarakat luas.  

IM2 mengirimkan tim terbaiknya di bidang teknologi, sumber daya manusia, dan sistem yang merupakan pejabat top di manajemen perusahaan.

Tim dikirim ke pelosok Indonesia. Ini dilakukan untuk lebih memberikan perspektif yang lebih luas dan semangat pendidikan kepada para siswa SD di pelosok sekaligus untuk memahami dan mencari nilai lebih yang dapat diberikan IM2 di kemudian hari.

Mereka akan berangkat dalam beberapa rombongan ke lokasi terpencil, termasuk Aceh Utara (Aceh), Muara Enim (Sumatera Selatan), Musi Banyuasin (Sumatera Selatan), Natuna (Kepulauan Riau), Nunukan (Kalimantan Utara), Banggai (Sulawesi Tengah), dan Pegunungan Bintang (Papua).

Rombongan pertama berangkat pada Rabu (3/8) menuju Banggai. Di setiap daerah mereka akan mengabdikan dirinya selama tujuh hari dengan membagikan ilmu dan pengetahuan kepada siswa SD di daerah pelosok tersebut. Termasuk pengetahuan dasar tentang teknologi informasi.  

Program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial IM2, bekerja sama dengan lembaga pendidikan nirlaba, Indonesia Mengajar.

“Ini merupakan bukti tanggung jawab sosial kami sebagai perusahaan terhadap pengembangan dunia pendidikan, termasuk pengenalan teknologi dan informasi sejak dini," kata Direktur Utama IM2 Ridwan F. Karsa.

Ia mengatakan, IM2 ingin turut hadir agar di kemudian hari dapat secara signifikan memberikan nilai lebih kepada dunia pendidikan di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News