IMF Tawarkan Pinjaman Tanpa Syarat
Selasa, 18 November 2008 – 10:14 WIB
Kondisi neraca pembayaran dan cadangan devisa masih cukup kuat. "Kondisi saat ini benar-benar berbeda dibanding saat krisis lalu," ujar Anggito di Kantor Depkeu, Senin (17/11).
Pinjaman jangka pendek dari IMF diberikan tanpa syarat bagi negara-negara yang dinilai memiliki kebijakan fiskal dan kondisi ekonomi yang baik. Itu tertuang dalam salah satu butir komunike pertemuan menteri keuangan dan gubernur bank sentral negara G 20 di Sao Paolo, Brasil. Indonesia adalah pengusung gagasan itu. Pinjaman jangka pendek tanpa syarat ini di luar program-program regular yang telah ada. "Jadi ini semacam program khusus dari IMF yang diberikan tanpa syarat atau tanpa letter of intent, untuk mencegah parahnya krisis global," kata Anggito.