Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Imlek Tahun Babi Kayu, Ini Arah yang Baik untuk Keberuntungan Tahun Ini

Selasa, 05 Februari 2019 – 17:38 WIB
Imlek Tahun Babi Kayu, Ini Arah yang Baik untuk Keberuntungan Tahun Ini - JPNN.COM
Perayaan Imlek di Klenteng di Petak Sembilan. Foto: Natalia Laurens/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Perayaan Imlek 2570 tahun ini punya makna sendiri untuk warga Tionghoa di Jakarta. Tahun baru ini dipakai secara khusus untuk umat Buddha berdoa di klenteng alias wihara untuk memohon kebahagiaan dan keselamatan. 

Seperti yang dilakukan umat Buddha di Klenteng Kim Tek Le di Petak Sembilan, Glogok, Jakarta Pusat. Setiap tahun kawasan itu dikunjungi ribuan umatnya untuk berdoa saat Imlek.

Imlek kali ini ada arahan-arahan yang harus diikuti oleh umat Buddha berdasarkan perhitungan secara feng shui.

Menurut Cui Ping, salah satu umat Buddha yang datang berdoa, saat datang mereka akan mendapatkan tuntunan atau yang biasa disebut Ciong Thai Swe. 

"Jadi semacam arahan untuk kita berdoa dan memohon petunjuk keselamatan," kata Cui Ping pada JPNN.

Berdasarkan Shio Babi Kayu tahun ini maka arah yang paling baik adalah utara dan selatan. Sementara arah yang tidak baik adalah barat.

Setiap Imlek arah itu pasti berubah dan akan disampaikan pihak klenteng pada umat Buddha yang datang. 

"Jadi semacam fengshui dan arah kita berdoa yang tepat seperti apa," pungkas Cui Ping. (flo/jpnn)

Tahun Baru Imlek 2570 atau Khi Hai kali ini diperingati umat Buddha sebagai Shio Babi Kayu.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close