Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Imparsial Anggap Hendarman Gagal Total

Jumat, 24 September 2010 – 00:22 WIB
Imparsial Anggap Hendarman Gagal Total - JPNN.COM
Selain itu Imparsial juga menilai tidak berjalannya proses reformasi internal serta tumbuh suburnya praktek mafia hukum di lingkungan kejaksaan tak terlepas dari ketidaktegasan pimpinan Kejaksaan. "Bahkan Jaksa Agung (Hendarman) cenderung terlihat melindungi para jaksa yang diindikasikan bermasalah dan terlibat dalam praktek mafia hukum," ulasnya.

Karenanya Imparsial mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk segera mengganti Hendarman Supanji dan memilih Jaksa Agung baru. "Momentum pergantian Jaksa Agung harus dapat digunakan sebagai pijakan awal untuk melakukan reformasi di institusi kejaksaan," cetusnya.

Lantas siapakah figur yang pas menjadi Jaksa Agung? Poengky memang tidak menyebut nama yang dinilainya layak menggantikan Hendarman. Namun ia mengusulkan agar jaksa agung pengganti Hendarman dari luar kejakjsaan.

Alasannya, karena jika diambil dari jaksa karir maka hal itu hanya akan mempertahankan status quo Kejaksaan dan menyuburkan praktek kolusi antar sesama korps kejaksaan. "Reformasi Kejaksaan dan pemberantasan mafia hukum di lingkungan Kejaksaan sulit dilakukan apabila jaksa agung dipilih dari jaksa karier," tandasnya.(ara/jpnn)

JAKARTA - Posisi Hendarman Supandji terus diusik. Imparsial menilai bahwa memang sudah selayaknya Hendarman Supandji dicopot dari kursi Jaksa Agung.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close