Implementasi AI Bakal jadi Tonggak Pencapaian Bagi Perusahaan
jpnn.com, JAKARTA - Mekari, perusahaan solusi digital meluncurkan hasil riset Artificial Intelligence (AI) Adoption Readiness of Businesses in Indonesia’ yang menemukan tiga level kesiapan perusahaan di Indonesia untuk mengadopsi teknologi kecerdasan buatan.
Tahun ini, Mekari Conference mengambil tema ‘Digital Reinvention for Tomorrow’s Business’ di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Banten, pada Kamis (7/9).
CEO Mekari, Suwandi Soh mengatakan berdasarkan riset yang dilakukan pada kuartal I 2023, perusahaan di Indonesia sudah gencar melakukan transformasi digital, yang menjadi pondasi untuk mengadopsi teknologi mutakhir masa depan, yaitu AI.
“Teknologi AI akan merevolusi cara perusahaan beroperasi dengan menghadirkan sederet manfaat, mulai dari otomatisasi hingga peningkatan produktivitas. Perusahaan segala ukuran, mulai dari UMKM hingga yang besar, harus mempersiapkan diri, baik dari segi infrastruktur dan SDM, untuk memanfaatkan AI bagi kemajuan bisnis di tengah revolusi industri 4.0,” ujar Suwandi.
Riset Mekari menemukan kesiapan perusahaan untuk mengadopsi teknologi AI dapat diukur dari tiga level implementasi teknologi saat ini.
Di level pertama atau terdasar, perusahaan telah memanfaatkan setidaknya satu macam solusi digital untuk meningkatkan produktivitas di salah satu proses atau kegiatan bisnis utama.
Sebanyak 95 persen bisnis menengah dan besar di Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya berada di level ini.
Di level kedua, perusahaan tidak saja menggunakan, namun juga mengintegrasikan, beragam solusi digital di beberapa proses atau kegiatan operasional untuk mendorong efisiensi bisnis secara keseluruhan.