Impor Gula Masih Jauh dari Kuota
Jatah 450 Ribu Ton, Terealisasi 48 Ribu TonSenin, 14 Maret 2011 – 04:14 WIB
Di tempat terpisah, Deputi Menko Perekonomian Bidang Pertanian dan Kelautan Diah Maulida mengatakan impor gula tetap diperlukan meski jumlahnya tidak mencapai kuota yang ditetapkan. Memang berdasar prediksi, sejumlah pabrik gula bisa melakukan panen lebih awal. Tetapi, cukup mengkhawatirkan kalau di Jawa terlambat panen.
"Karena itu, impor tetap diperlukan meski tidak 450 ribu ton," ujarnya. Menurut dia, dampak lain yang harus diperhatikan adalah mengenai harga. Yang terpenting, harga gula di pasaran saat ini cenderung stabil dan tidak bergejolak. "Kondisinya tidak panen dan harga internasional pun naik," katanya. Data Kementerian Perdagangan, harga rata-rata nasional gula lokal masih tinggi yaitu Rp 11.015 per kg pada 10 Maret 2011.
Sementara itu, Wakil Menteri Perdagangan Mahendra Siregar mengharapkan produksi gula dari dalam negeri bisa segera masuk ke pasar. Dengan begitu, harga gula di dalam negeri bisa stabil. "Untuk itu, pasokan ke pasar harus terus dijamin keberlanjutannya," katanya. (res/oki)