Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia Bebas dari Sanksi Berat FIFA, Timnas U-22 Langsung Potong Tumpeng

Jumat, 07 April 2023 – 21:54 WIB
Indonesia Bebas dari Sanksi Berat FIFA, Timnas U-22 Langsung Potong Tumpeng - JPNN.COM
Timnas sepak bola Indonesia U-22 yang dipersiapkan untuk SEA Games 2023 Kamboja mengadakan syukuran setelah Merah Putih terbebas dari sanksi berat FIFA di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (7/4/2023). Foto: ANTARA/Muhammad Ramdan

FIFA menjatuhkan sanksi ringan kepada PSSI setelah Indonesia dinyatakan batal menggelar Piala Dunia FIFA U-20.

Dalam laman resminya, FIFA menyebutkan bahwa Administrasi FIFA merekomendasikan pembekuan dana bantuan untuk pengembangan sepak bola di Indonesia, FIFA Forward.

FIFA Forward 3.0 sendiri adalah kebijakan anyar FIFA yang diluncurkan pada Januari 2023, dan akan berlangsung sampai akhir 2026. Program tersebut bertujuan untuk menyediakan pendanaan bagi pengembangan sepak bola di negara-negara anggota FIFA.

"Presiden FIFA menjelaskan, setelah pertemuan pekan lalu, Administrasi FIFA untuk sementara merekomendasikan pembatasan penggunaan pendanaan FIFA Forward sampai ada pemberitahuan lebih lanjut, dan saat ini akan menilai secara menyeluruh rencana strategis yang telah disampaikan hari ini sebelum mencabut sanksi ini," demikian pernyataan FIFA.

Adapun khusus untuk timnas U-22 saat ini tengah mempersiapkan diri menghadapi SEA Games 2023. Skuad Merah Putih tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Sementara itu, Grup B dihuni Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Laos.

SEA Games 2023 secara resmi bergulir pada 5-17 Mei 2023. Namun, untuk cabang olahraga sepak bola akan lebih dulu memulai pertandingannya pada 29 April.(antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Timnas U-22 Indonesia menggelar syukuran dengan potong tumpeng sebagai tanda syukur Indonesia terbebas dari sanksi berat FIFA.

Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close