Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia Dilanda Corona, Benny Wenda Bersuara

Senin, 23 Maret 2020 – 18:39 WIB
Indonesia Dilanda Corona, Benny Wenda Bersuara - JPNN.COM
Dua orang yang sebelumnya dalam pemantauan di Papua telah dinyatakan positif corona, di tengah kekhawatiran bahwa masyarakat adat selalu terhantam lebih berat menghadapi wabah penyakit. (ABC News: Jarrod Fankhauser)

Penyebaran virus corona di Indonesia semakin mengkhawatirkan setelah ditemukan kasus di daerah-daerah yang layanan kesehatannya sangat terbatas, seperti di Papua.

Hari Minggu (22/03), Pemerintah Indonesia melaporkan adanya satu kasus COVID-19 di Maluku serta dua kasus di Papua.

Menanggapi penyebaran virus mematikan ini, pemimpin Gerakan Papua Merdeka (ULMWP), Benny Wenda menyatakan rakyat Papua kini harus siap menghadapi "krisis ganda".

Di satu sisi, operasi militer Indonesia yang mengancam krisis kemanusiaan masih terus berlangsung, sementara di sisi lain kini ancaman krisis kesehatan semakin nyata.

"Risiko rakyat kami semakin tinggi terhadap corona virus, karena Indonesia telah menghancurkan cara hidup kami tanpa memberikan layanan kesehatan atau dukungan lingkungan hidup," kata Benny Wenda dalam rilis yang diakses ABC Indonesia, pekan lalu.

Karenanya, ia meminta rakyat Papua agar jangan panik, namun tetap mempersiapkan diri menghadapi tahun-tahun yang sulit ke depan.

"Saya meminta seluruh rakyat saya untuk kembali ke cara hidup tradisonal yang telah kita tinggalkan, kembali berkebun di kampung masing-masing," ujar Benny.

"Kita punya sumber air, buah-buahan, lahan dan kebun. Kita bisa kembali menangkap ikan, makan sagu dan sayur di desa kita," imbaunya,

Penyebaran virus corona di Indonesia semakin mengkhawatirkan setelah ditemukan kasus di daerah-daerah yang layanan kesehatannya sangat terbatas, seperti di Papua

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close