Indonesia Gelar 180 Event Mancanegara di 2018
"Itu gambaran even untuk membantu pencapaian target wisman, dan kita sudah punya modal besar. Wonderful Indonesia telah mendapatkan 13 penghargaan di 6 negara. Yang terakhir adalah kemenangan Wonderful Indonesia menjadi juara dunia pada tanggal 15 September 2017 dalam UNWTO Video Competition Chengdu, China. Ini tentu prestasi membanggakan dan hasil kerja keras semua pihak dan tambahan spirit dan motivasi kami,” urai I Gde Pitana mengakhiri.
Dengan segudang even mancanegara tentu membuat , Menpar Arief Yahya berpesan agar produk-produk wisata terus diperbaiki.
"Saya tekankan, Kemenpar tidak punya kemampuan untuk memperbaiki destinasi. Destinasi- atau produk harus diperbaiki, dibenahi. Terpenting, destinasi adalah Pemda, karena mereka nanti menerima turis dengan serangkaian manfaat ekonomis,” ujar Arief.
"Perlu Indonesia Incorporated, kerja bareng, bersama-sama membangun pariwisata sesuai dengan porsi. Ketika ini dilakukan secara simultan, maka potensi untuk sukses tidak akan terbendung," ucap Arief menambahkan.(jpnn)