Indonesia Promosikan Interior di Timur Tengah
Rabu, 10 Maret 2010 – 18:36 WIB
Untuk diketahui, pada periode Januari-November 2009, building material yang diekspor Indonesia ke Saudi Arabia tercatat sebesar USD 8,6 juta atau meningkat 2,83 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar US$ 8,4 juta, namun pangsa pasar building material Indonesia yang sebesar 0,14 persen masih di bawah pesaing negara ASEAN lainnya. Misalnya, Singapura (1,87 persen), Malaysia (0,80 persen) dan Thailand (0,58 persen).
"Dengan tampilnya Indonesia pada pameran SBIE 2010, diharapkan ekspor building material & interior serta mobil pemadam kebakaran akan dapat meraih transaksi dalam jumlah nilai yang signifikan. Sehingga, dapat meningkatkan ekspor non migas Indonesia ke Saudi Arabia dan kawasan negara-negara Timur Tengah lainnya," ujarnya. (cha/jpnn)