Indonesia Taraf Epidemi HIV/AIDS
Linda: Diskriminasi ODHA Perempuan Lebih TinggiSabtu, 01 Desember 2012 – 02:29 WIB
JAKARTA - Dengan prevalensi lebih dari lima persen dalam populasi resiko tinggi, Indonesia masuk dalam taraf epidemi terkonsentrasi HIV/AIDS. Kondisi itu tentu saja mengkhawatirkan. Perkembangan HIV/AIDS di Indonesia sejak kasus pertama pada 1987 hingga akhir September 2012 terus berkembang di 33 propinsi, pada 34 kabupaten/kota dari 504 kabupaten/kota di seluruh Indonesia. "Pada 2012, pola penularan tertinggi yaitu, melalui transmisi seksual sebesar 81,8 persen. Sedangkan pada penularan akibat penggunaan alat suntik tidak steril hanya 12,4 persen. Itu berarti, kesadaran untuk tidak bertukar jarum suntik para pengguna narkotika mulai meningkat," kata Menteri Kesehatan (Menkes) Nafsiah Mboi dalam rangka Hari Aids Sedunia 2012 di Jakarta, Jumat (30/11).
Tapi, lanjutnya, bukan berarti jumlah penderita HIV/AIDS menjadi berkurang. "Malahan, peningkatan tujuh kali lipat justru terjadi pada kelompok pria potensial berdasarkan data prevalensi HIV menurut kelompok responden," jelasnya. Data jumlah kasus AIDS tahun ini dilihat sampai dengan September 2012 sudah sebanyak 15.372 kasus dan diperkirakan akan bertambah hingga akhir tahun ini.
"Kondisi ini memang mengkhawatirkan. Tapi kami berupaya melakukan berbagai program yang komprehensif untuk bisa menekan jumlah kasus baru HIV/AIDS, semoga bisa tercapai pada 2015," yakinnya.
JAKARTA - Dengan prevalensi lebih dari lima persen dalam populasi resiko tinggi, Indonesia masuk dalam taraf epidemi terkonsentrasi HIV/AIDS. Kondisi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Kesehatan
Ketahui Penyebab Utama Tipes, Simak juga Tip Pengobatannya dari IDI Kabupaten Batang
Senin, 25 November 2024 – 11:47 WIB - Kesehatan
Kenali Gejala dan Pengobatan yang Tepat untuk Katarak, Simak Info dari IDI Blora Ini
Senin, 25 November 2024 – 09:43 WIB - Kesehatan
4 Khasiat Air Rebusan Daun Seledri Campur Madu yang Luar Biasa
Senin, 25 November 2024 – 08:32 WIB - Kesehatan
5 Manfaat Buncis Setengah Matang yang Tidak Terduga, Baik untuk Ibu Hamil
Senin, 25 November 2024 – 08:01 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
3 Kado dari Mendikdasmen Abdul Mu'ti untuk Para Guru ASN & Honorer, Alhamdulillah
Senin, 25 November 2024 – 09:48 WIB - Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Politik
Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
Senin, 25 November 2024 – 10:39 WIB - Politik
Demi Hal Ini Istri Dokter Rayendra Rela Bayar Puluhan Juta Rupiah ke Oknum Komisioner KPU Kota Bogor
Senin, 25 November 2024 – 11:30 WIB - Politik
Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
Senin, 25 November 2024 – 10:04 WIB