Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia U-19 Kalah 1-5 dari Pohang Steelers, Ternyata, Ini Penyebabnya

Sabtu, 09 April 2022 – 23:08 WIB
Indonesia U-19 Kalah 1-5 dari Pohang Steelers, Ternyata, Ini Penyebabnya - JPNN.COM
Shin Tae Yong saat memimpin latihan Timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 kalah besar 1-5 dari Pohang Steelers dalam laga uji coba di Daegu, Korsel, Sabtu (9/4).

Kekalahan Garuda Muda itu dinilai wajar karena Marselino Ferdinan dkk bukan menghadapi Pohang Steelers U-18 yang sempat dikalahkan 0-2 pada Rabu (6/4) lalu, melainkan tim seniornya.

"Berbeda dengan tim Pohang sebelumnya yang U-18, kali ini yang dihadapi oleh Marselino Ferdinan dkk ialah tim seniornya," bunyi pernyataan di situs PSSI, Sabtu malam.

Timnas Indonesia U-19 memang tertekan sepanjang babak pertama.

Menghadapi tim yang senior dan berpengalaman merupakan ujian baru bagi Skuad Garuda Nusantara.

Alhasil, pada babak pertama skor telak 0-3 menutup laga.

Pada babak kedua, setelah briefing di ruang ganti, performa Indonesia membaik.

Terbukti, satu gol bisa disarangkan via Marselino Ferdinan pada menit ke-77.

Timnas Indonesia U-19 pantas kalah telak 1-5 dari Pohang Steelers dalam uji coba Sabtu (9/4). Ternyata, ini penyebabnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News