Indonesian Music Awards 2023 Segera Digelar, 14 Penghargaan Diperebutkan
jpnn.com, JAKARTA - Ajang penghargaan bagi para musisi, Indonesian Music Awards 2023 alias IMA 2023 kembali digelar.
IMA 2023 diadakan RCTI dan PT. Nuon Digital Indonesia (Nuon) melalui Langit Musik untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk mendukung musisi favorit melalui voting pada 7 November hingga 5 Desember 2023.
Puncak penghargaan IMA 2023 akan disiarkan secara langsung di RCTI pada 7 Desember 2023 mulai pukul 21.30 WIB di Studio RCTI+, MNC Studios, Jakarta.
"Melalui IMA 2023, kami berharap makin banyak pelaku industri kreatif di Tanah Air yang dapat menciptakan karya terbaiknya bahkan hingga bersaing di kancah internasional,” kata Dini Putri selaku Programming & Acquisition Director RCTI.
CEO Nuon Digital Indonesia, Aris Sudewo menyampaikan optimisme yang sama terkait IMA 2023.
Menurutnya, IMA 2023 adalah bukti nyata dari komitmen Nuon dan RCTI dalam mendukung serta memajukan industri musik Indonesia.
"Nuon terus mendukung musik Indonesia, membawa pengalaman mendalam kepada para penggemar, dan membantu memberikan ruang berkarya yang inklusif bagi para musisi Tanah Air," jelas Aris Sudewo.
Sejalan dengan tagline Langit Musik, yaitu Musik Indonesia Juara, IMA 2023 mengajak masyarakat untuk makin mengapresiasi karya musik dalam negeri.