Indopoly Tambah Investasi USD 50 Juta
Selasa, 28 Juni 2011 – 06:01 WIB
PURWAKARTA - Produsen plastik lembaran, PT Indopoly Swakarsa Industry Tbk (Indopoly) menambah investasi sebesar USD 50 juta untuk pembangunan production line BOPET dan dua metalizing line di Purwakarta, Jabar. Dengan ekspansi ini, ditargetkan bakal menambah penjualan perusahaan sebesar USD 70 juta per tahun, sehingga total penjualan Indopoly Group per tahun mencapai USD 280 juta. "Ekspansi ini akan meningkatkan kapasitas produksi dan memperluas diversifikasi produk-produk kami di segmen high-end," ujar Henry Halim, Presiden Direktur Indopoly di Purwakarta, Senin (27/6).
Perlu diketahui, BOPET film adalah jenis plastik tembus pandang yang memiliki ketahanan udara tinggi. Selain BOPET, perusahaan juga sudah memproduksi Biaxially-Oriented Polypropilene (BOPP), yakni jenis flexible packaging film yang memiliki ketahanan tinggi terhadap kelembapan.
Dia mengatakan, production line BOPET ini akan menambah produksi 20 ribu ton per tahun, menambah total kapasitas produksi flexible packaging film seluruh pabrik menjadi 100 ribu ton per tahun. Adapun dua metalizing line dengan kapasitas produksi 14 ribu ton per tahun akan menjadi nilai tambah untuk production line BOPET dan BOPP dalam produksi high barrier metalized film.
PURWAKARTA - Produsen plastik lembaran, PT Indopoly Swakarsa Industry Tbk (Indopoly) menambah investasi sebesar USD 50 juta untuk pembangunan production
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Makro
Kebijakan Perdagangan Karbon Indonesia di COP 29 Dinilai Bermasalah
Minggu, 24 November 2024 – 00:05 WIB - Makro
Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
Sabtu, 23 November 2024 – 15:54 WIB - Makro
AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
Sabtu, 23 November 2024 – 10:53 WIB - Industri
Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024
Sabtu, 23 November 2024 – 10:43 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
Minggu, 24 November 2024 – 00:01 WIB - Pilkada
Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
Minggu, 24 November 2024 – 00:50 WIB - Pilkada
Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
Minggu, 24 November 2024 – 00:42 WIB - Sport
FIFA Sebut Peluang Indonesia Melaju ke Piala Dunia 2026 Bukan Lagi Mimpi
Sabtu, 23 November 2024 – 19:22 WIB - Bulutangkis
China Masters 2024: Jonatan Christie Berkali-kali Memukul Nomor 1 Dunia
Minggu, 24 November 2024 – 05:05 WIB