Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indra Lesmana Legacy Concert Terpaksa Diundur, Ini Alasannya

Rabu, 10 Agustus 2022 – 21:43 WIB
Indra Lesmana Legacy Concert Terpaksa Diundur, Ini Alasannya - JPNN.COM
Indra Lesmana Legacy Concert Diundur, Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Konser tunggal pertama dan terakhir dari Indra Lesmana yang berjudul 'Indra Lesmana Legacy Concert' terpaksa ditunda.

Sebab, pelantun Sakura ini terpapar Covid-19 beberapa sebelum konser dimulai, sehingga kesehatannya terganggu.

Oleh karena itu, Indra Lesmana memutuskan untuk menunda konser yang sudah dia persiapkan dengan sempurna.

Hal ini dilakukan demi menjaga kesehatan dan keselamatan bersama serta menghormati kebijakan kesehatan dari Pemerintah.

Selama masa persiapan konser, Senyawa Entertainment selaku promotor sudah sangat memerhatikan protokol kesehatan.

Para pemain orkestra, bintang tamu, dan pekerja selalu melakukan tes antigen berkala setiap tiga hari sebelum latihan bersama.

Keputusan ini sekaligus memberikan gambaran sedikit tentang Indra Lesmana, yang menyayangi penggemarnya seperti dirinya menyayangi setiap karya musiknya.

Pihak promotor pun mengajak seluruh penggemar Indra Lesmana, agar terus memberikan dukungan doa agar kesehatan Indra Lesmana dapat kembali membaik.

Menghormati kebijakan kesehatan dari Pemerintah, Indra Lesmana Legacy Concert diundur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News