Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Industri Kreatif Dorong Ekonomi Indonesia Huni 4 Besar Dunia

Selasa, 05 Desember 2017 – 20:03 WIB
Industri Kreatif Dorong Ekonomi Indonesia Huni 4 Besar Dunia - JPNN.COM
Wakil Kepala Bekraf Rocky Joseph Pesik, mantan Menteri Keuangan Chatib Basri, dan Menkominfo Rudiantara pada hari pertama pertemuan persiapan WWCE. Foto: Istimewa for JPNN

jpnn.com, BANDUNG - Perekonomian Indonesia berpeluang masuk empat besar dunia pada 2050 mendatang.

Hal itu tak lepas dari pertumbuhan ekonomi Indonesia yang stabil, bahkan cenderung meningkat.

Tren itu terlihat sejak 2016 ketika pertumbuhan ekonomi Indonesia menempati posisi kedelapan.

Pertumbuhan ekonomi Indonesia cenderung naik setiap tahun yang ditandai dengan meningkatnya kelas menengah.

Hal itu mengemuka dalam hari pertama pertemuan persiapan Konferensi Dunia Ekonomi Kreatif (Ekonomi Kreatif (World Conference on Creative Economy/WCCE) di Bandung, Jawa Barat, Selasa (5/12).

Acara itu dibuka Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Indonesia Rocky Joseph Pesik dan dihadiri beberapa perwakilan negara dari berbagai kawasan.

Selain itu, pertemuan tersebut juga dihadiri organisasi internasional, akademisi, sektor swasta, media, serta perwakilan pemerintah.

Pertemuan tersebut membicarakan elemen kunci dari empat isu utama yang akan dibahas dalam WCCE 2018 di Bali.

Pertumbuhan ekonomi Indonesia cenderung naik setiap tahun yang ditandai dengan meningkatnya kelas menengah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News