Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Influencer Parenting di Depok si Tersangka Penganiaya Balita Itu Sedang Mengandung, Tuh Dia

Kamis, 01 Agustus 2024 – 14:45 WIB
Influencer Parenting di Depok si Tersangka Penganiaya Balita Itu Sedang Mengandung, Tuh Dia - JPNN.COM
Tersangka penganiayaan balita, Meita Irianty saat didampingi oleh pihak PPA Polres Depok. Foto: Lutviatul Fauziah/JPNN

jpnn.com - DEPOK - Polres Metro Depok menangkap tersangka penganiaya balita yang juga adalah pemilik daycare Wensen School, Depok, Meita Irianty.

Meita juga seorang influencer parenting.

Dari pantauan JPNN di Polres Metro Depok, Meita terlihat sudah mengenakan baju tahanan berwarna oranye, celana berwarna hijau dan kerudung bermotif.

Tersangka beberapa kali mual-mual lantaran konon sedang mengandung.

Meita didampingi oleh pihak Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Metro Depok.

Tersangka diamankan pada Rabu (31/7) malam, di kediamannya di wilayah Cimanggis.

“Berdasarkan keterangan yang cukup, yang valid, berdasarkan bukti-bukti yang cukup juga, maka malam tadi pukul 22.00 WIB, kami sudah melakukan penangkapan terhadap yang bersangkutan," kata Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana.

Arya menyebut, bahwa tersangka ini memang benar pemilik daycare atau tempat penitipan anak tersebut.

Kombes Arya mengatakan bahwa motif tersangka melakukan penganiayaan tersebut karena khilaf.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News