Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Infografis : Sarana dan Prasarana untuk Kendalikan Karhutla

Jumat, 19 Juli 2019 – 19:00 WIB
Infografis : Sarana dan Prasarana untuk Kendalikan Karhutla - JPNN.COM
Tim Manggala Agni KLHK terus melakukan patroli mandiri dan sosialisasi di provinsi-provinsi rawan karhutla. Foto: KLHK for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - KLHK mengajak partisipasi masyarakat untuk mencegah maupun mengendalikan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Dalam rangka menunjang peran serta kelompok masyarakat dalam pengendalian karhutla, KLHK memberikan bantuan peralatan pemadaman kepada pemadam kebakaran (Damkar) swasta. Salah satunya di Provinsi Kalbar.

Peralatan pemadaman berupa selang diberikan kepada 82 yayasan dan Unit Pemadam Kebakaran (Damkar) Swasta yang berasal dari Kota Pontianak, Kabupaten Kubu Raya, Kabupaten Mempawah, Singkawang, Sambas Landak, Bengkayang, Ketapang, dan Kayong Utara.

Masing-masing yayasan mendapatkan enam roll selang yang digunakan untuk pemadaman kebakaran.

Diharapkan bantuan peralatan berupa selang ini bisa digunakan sebagai sarana bagi damkar swasta maupun kelompok masyarakat untuk mengatasi kebakaran yang terjadi sehingga tidak merembet ke hutan dan begitu juga sebaliknya. (adv/jpnn)

Infografis : Sarana dan Prasarana untuk Kendalikan Karhutla

 

KLHK juga memberikan bantuan sarana dan prasarana untuk pengendalian karhutla di daerah rawan.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close