Ingat! Keadilan Sosial Masih Jauh Dari Harapan
jpnn.com, JAKARTA - Guru Besar Universitas Indonesia Prof. Sri Edi Swasono mengingatkan ketimpangan yang terjadi di Indonesia sudah memprihatinkan.
Karena ketimpangan tersebut sudah mengarah pada kecemburuan terhadap etnis tertentu, dan sewaktu-waktu bisa menghadirkan kerusuhan sosial.
Karena itu harus ada upaya yang sungguh-sungguh dalam mengurangi kesenjangan sosial.
Salah satu caranya adalah melibatkan masyarakat menjadi pelaku pembangunan.
Tidak sebatas hanya sebagai obyek pembangunan, seperti yang terjadi selama ini.
Pernyataan itu disampaikan Sri Edi Swasono saat menjadi pembicara pada Simposium Nasional yang diselenggarakan oleh MPR RI pada Rabu (12/7).
Simposium itu mengajukan tema, Sistem Pembangunan Nasional untuk Kesejahteraan Sosial.
Selain Sri Edi Swasono, simposium tersebut juga menghadirkan pembicara lain.