Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ingat, Tindak Kekerasan Pada Warga Bisa Berujung Krisis Sosial

Minggu, 18 Juli 2021 – 15:00 WIB
Ingat, Tindak Kekerasan Pada Warga Bisa Berujung Krisis Sosial - JPNN.COM
Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta. (Partai Gelora)

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta menyoroti pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Dia meminta agar aparat keamanan senantiasa bersikap persuasif dan menghentikan tindak kekerasan kepada masyarakat dalam menegakkan aturan.

Anis prihatin, kecewa dan sedih mendengar sejumlah tindak kekerasan kepada para warga di beberapa daerah.

Aparat diduga melakukan tindak kekerasan dalam penegakan aturan disiplin kepada publik di tengah pandemi COVID-19.

"Apa pun alasannya tindakan kekerasan seperti itu tidak akan berujung dengan hasil yang baik."

"Warga sedang menghadapi tekanan hidup yang berat," ujar Anis Matta dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (18/7).

Menurut dia, masyarakat saat ini sedang menghadapi tekanan hidup yang sangat berat sehingga tindakan kekerasan akan menciptakan suasana jiwa yang buruk serta menambah kesedihan kecemasan, ketakutan, dan frustrasi.

Dia khawatir tindak kekerasan jika tidak dihentikan dapat berkembang menjadi kemarahan dan akhirnya menjadi ledakan sosial tidak terkendali serta sangat mungkin menjadi krisis politik.

Anis meminta aparat menghentikan tindak kekerasan pada warga dalam menegakkan aturan PPKM Darurat, bisa berujung krisis sosial.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News