Ingkar Janji, Kekasih Dilaporkan
Kamis, 24 Juni 2010 – 04:28 WIB
Sementara itu, seratus lebih peserta akan memeriahkan pameran pendidikan Lamongan 2010. Jika tahun-tahun sebelumnya pameran pendidikan digelar di alun-alun kota, maka tahun ini pameran tersebut digelar di Lamongan Plaza mulai hari ini hingga 25 Juni mendatang.
""Pameran pendidikan tersebut akan dibuka secara resmi oleh Pak Bupati Masfuk,"" kata salah satu panitia, Muad, kepada Radar Bojonegoro Rabu (23/6). Menurut dia, peserta pameran berasal dari dari seluruh lembaga SMP, SMA, dan SMK negeri serta beberapa sekolah swasta dari seluruh Lamongan. Peserta pameran juga berasal dari seluruh UPT dinas pendidikan se-Lamongan. Stan lainnya, berasal dari pengawas dan penilik sekolah, dharma wanita, dan mahasiswa Lamongan penerima beasiswa dari pemkab serta lembaga bimbingan belajar.
Setiap stan akan menampilkan berbagai karya ciptaan siswa dan kalangan guru. Selain produk terapan, juga dipamerkan produk edukatif lainnya. ""Pameran pendidikan ini merupakan agenda setiap tahun yang menampilkan perkembangan pendidikan di Lamongan dalam setiap tahunnya,"" tutur dia.