Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

7 Tim Putri Ini Lolos Bersama Indonesia ke 8 Besar BATC 2018

Kamis, 08 Februari 2018 – 14:32 WIB
7 Tim Putri Ini Lolos Bersama Indonesia ke 8 Besar BATC 2018 - JPNN.COM
Rizki Amelia Pradipta dan Della Destiara Haris. Foto: Badminton Indonesia

(Baca: Lewat Laga Dramatis, Della/Rizki Bawa Indonesia Juara Grup Z)

"Kami hanya berusaha menyumbang angka untuk tim, apalagi Indonesia sudah unggul 2-1. Kami bersyukur tim bisa menang dari Tiongkok," ujar Della di laman Badminton Indonesia.

Sebagai petahana, tim putri Tiongkok memang turun tidak dengan kekuatan penuh. Mereka tidk membawa ganda putri ranking satu dunia Cheng Qingchen/Jia Yifan, hanya bertumpu di sektor tunggal.

Undian perempat final akan digelar setelah semua pertandingan penyisihan (termasuk di sektor putra) usai hari ini. Diketahui, Badminton Asia Team Championships ini sekaligus merupakan ajang kualifikasi Piala Thomas dan Uber di Thailand 2018. Hanya semifinalis BATC yang lolos otomatis ke Thailand. (adk/jpnn)

Hasil pertandingan Indonesia vs Tiongkok

Fitriani vs Chen Yufei 16-21, 21-12, 21-15 (1-0)
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Du Yue/Li Yunhui 21-18, 21-12 (2-0)
Gregoria Mariska Tunjung vs He Bingjiao 21-23, 10-21 (2-1)
Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Cao Tong Wei/Yu Zheng 21-14, 19-21, 23-21 (3-1)
Ruselli Hartawan vs Chen Xiaoxin 17-21, 17-21 (3-2)

Klasemen BATC Putri (2 Terbaik ke 8 Besar)

Grup W: 1. Jepang | 2. India | 3. Hong Kong
Grup X: 1. Korea | 2. Taiwan | 3. Maladewa
Grup Y: 1/2. Thailand/Malaysia | 3/4. Vietnam/Filipina
Grup Z: 1. Indonesia | 2. Tiongkok | 3. Singapura

Finalis Badminton Asia Team Championships 2016, Tiongkok dan Jepang juga lolos ke perempat final.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close