Ini Alasan Wiranto Harus Memenangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran
"Jadi, joget itu menandakan ada kegembiraan, kebahagiaan, kebersamaan, dan berdasarkan budaya-budaya kita. Jadi, siapa yang suka joget? Prabowo," jelasnya.
Alasan kelima, adanya kesempatan yang luas diberikan oleh Prabowo kepada generasi milenial dan Gen Z, bahkan memberikan kesempatan kepada anak muda.
Wiranto juga menyampaikan tiga alasan mengapa pilpres harus satu putaran. Pertama, putaran kedua akan membuat negara mengeluarkan biaya hingga Rp 17 triliun.
Kedua, jika terjadi dua putaran, ada kekhawatiran akan terbelah dua kubu yang berhadapan sehingga menimbulkan perpecahan.
"Ketiga, jika hanya sekali putaran maka sang pemenang sang presiden dan wakil presiden punya waktu 4,5 bulan untuk lebih memperdalam, lebih menyempurnakan, lebih mempelajari, lebih mempersiapkan jabatan-jabatan yang akan diembannya nanti," jelasnya. (jlo/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: