Ini Kesibukan Maria Callista, Penyanyi Jebolan Mamamia 2008
jpnn.com, JAKARTA - Masih ingat dengan Maria Calista? Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Mamamia 2008 ini dikenal dengan suaranya yang merdu.
Kemampuan Maria Calista dalam bernyanyi tak bisa dianggap remeh. Terutama ketika membawakan lagu bernada tinggi.
Tak heran, Maria sempat beberapa kali didapuk mengikuti ajang menyanyi Internasional mewakili Indonesia.
Wanita berdarah Batak ini pernah menjadi finalis di ajang ABU TV Song Festival, Seoul Korea pada 2012.
Maria bahkan pernah diundang menjadi tamu spesial dalam perhelatan Anugerah Planet Muzik (APM) Singapore 2013.
Selain bermusik, Maria ternyata menjunjung tinggi pendidikan. Artis kelahiran Medan itu meyakini bahwa pendidikan juga modal utama kehidupan.
Demi menyelesaikan studinya, Maria bahkan mengurangi kegiatannya di dunia entertaiment. Kini, Maria telah bergelar Sarjana dan Master Ilmu Komunikasi.
Perjalanan studi Maria tak semulus perkiraan orang. Artis kelahiran 1992 itu pernah vakum kuliah karena terkendala biaya.